Berita Terkini PEKPPP Mandiri Intansional Bersama Bagian Organisasi Setda Kota Metro

PEKPPP Mandiri Intansional Bersama Bagian Organisasi Setda Kota Metro




Rapat PEKPPP (Pemantauan dan Evaluasi Penyelenggaraan Pelayanan Publik) Mandiri Instansional Kota Metro 2024 berlangsung di aula Kantor Kecamatan Metro Barat. Acara ini dihadiri oleh bagian organisasi Setda Kota Metro, staf Kecamatan Metro Barat, serta perwakilan kelurahan se-Metro Barat.

 

Dalam rapat tersebut, peserta membahas evaluasi dan pemantauan terhadap kualitas pelayanan publik yang diberikan oleh berbagai instansi. Diskusi mencakup berbagai tantangan yang dihadapi, hasil evaluasi sebelumnya, serta strategi perbaikan untuk meningkatkan efektivitas layanan kepada masyarakat.

 

Suasana rapat berlangsung interaktif, dengan para peserta aktif berbagi pendapat dan memberikan pertanyaan. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi antar instansi dan memastikan bahwa pelayanan publik di Kota Metro dapat memenuhi harapan masyarakat dengan lebih baik. Diharapkan, hasil dari rapat ini dapat diimplementasikan secara efektif untuk meningkatkan kualitas layanan di tingkat kecamatan dan kelurahan.

Related Post